Apple bakal pindahkan produksi iPhone ke Amerika Serikat?
Apple dikabarkan tengah berdiskusi dengan dua partner pabrikannya,
Foxconn dan Pegatron. Diskusi tersebut mambahas terkait pemindahan
pabrik ke Amerika Serikat. Sebagaimana diketahui, Presiden Amerika
Serikat terpilih Donald Trump saat kampanyenya mengatakan akan meminta
Apple untuk mulai membangun pabrik komputernya dan semuanya di Amerika
Serikat, bukan di luar negeri.
Dilaporkan ulang oleh The Verge dari Koran asal Jepang Nikkei, Jumat
(18/11), berdasarkan sumber yang diperolehnya menyebutkan bahwa Foxconn
nampaknya akan menjajaki kemungkinan tersebut. Namun lain hal dengan
Pegatron. Pegatron justru memilih angkat tangan lantaran khawatir soal
biaya.
Masih dari sumber yang sama, langkah memindahkan produksi terutama
produk iPhone ke Amerika Serikat akan menimbulkan gejolak biaya produksi
yang meningkat. Peningkatan biaya produksi itu digadang-gadang bisa
mencapai hampir 50 persen. Masalahnya adalah sebagian besar dari pemasok
Apple berada di kawasan Asia.
Sebetulnya, jauh dari rencana itu, Motorola juga sempat mencoba untuk
memindahkan pabriknya ke Amerika Serikat, namun sayangnya hal itu
berakhir sia-sia. Di tahun 2014, Motorola resmi menutup pabriknya
lantaran biaya.
Sejatinya, Apple telah membuat beberapa upaya dalam membawa produksi
hardware-nya kembali ke Amerika di masa lalu, terutama, Mac Pro pada
2013. Saat itu perusahaan menginvestasikan lebih dari USD100 juta dolar
untuk memulai produksi. Akan tetapi, ini berbeda saat merelokasi
manufaktur iPhone ke Amerika Serikat.
Sumber :
https://www.merdeka.com/teknologi/apple-bakal-pindahkan-produksi-iphone-ke-amerika-serikat.html
0 comments: